Wisata Bukit Panguk Kediwung Bantul Yogyakarta
Wisata Bukit Panguk Kediwung Bantul Yogyakarta
Tempat ini belum begitu banyak dikenal. Tapi meski demikian, Bukit Panguk Kediwung memiliki panorama yang indah lho. Tempat ini jadi salah satu tempat berburu sunrise di Jogja yang recommended. Di sini, anda bisa menikmati lautan awan yang indah di saat matahari terbit.
Waktu terbaik untuk bisa menikmati sunrise di Bukit Panguk Kediwung adalah pada jam 05.00 pagi. Untuk bulannya, bulan terbaik untuk mengunjunginya adalah pada bulan bulan musim kemarau. Jika terpaksa harus berkunjung bertepatan dengan bulan musim hujan, paling tidak pilihlah hari dimana sehari sebelumnya tidak ada hujan.
Harga tiket Bukit Panguk Kediwung ini cukup murah dan terjangkau bagi semua kalangan. Harga tiket Bukit Panguk Kediwung sebesar Rp 2.500,00 per orang.
Untuk yang menggunakan kendaraan pribadi berupa mobil dikenai biaya parkir sebesar Rp 5.000,00 sedangkan untuk sepeda motor Rp 2.000,00.
Harga tiket ini tidak termasuk pungutan untuk mengguankan fasilitas spot foto. Untuk beberapa spot foto dikenakan tarif Rp 3.000,00 per spot per orang. Untuk setiap spot foto dapat digunakan maksimal oleh 3 orang secara bersamaan.
Lokasi Bukit Panguk kediwung berada di dusun Kediwung, Kelurahan Mangunan, Kecamatan Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.